BREAKING NEWS


Kurban, Presdir PT NHM Salurkan 82 Ekor Sapi Di Seluruh Masjid Lingkar Tambang

Halut,SiberMalut.Com - Tinggal menghitung hari, lebaran Hari Raya Idul Adha akan tiba yang ditandai dengan penyembelihan hewan kurban Bagi umat Islam yang mampu, dianjurkan untuk berkurban. Itulah yang dilakukan pemilik PT NHM Hi Robert Nitiyudo Wachjo, dengan jumlah hewan kurban sebanyak 82 ekor sapi.

Menurut Abdul Haris Turuy, Tim pengurus hewan kurban PT Indotan Halmahera Bangkit yang menjadi pemilik saham mayoritas NHM, sebanyak 82 ekor sapi tersebut akan disalurkan kepada masyarakat melalui masjid yang ada di lingkar tambang Kao-Malifut,

“Penyalurannya sudah dilakukan sepekan kemarin oleh tim kurban PT NHM di bawa pimpinan Safrudin Adam yang saat ini ditugaskan khusus untuk menyalurkan hewan kurban kepada masyarakat,” kata paman kais sapaan akrab Abdul haris, saat di temui awak media ini di kediamannya, Minggu.(03/072022)
Dijelaskan lagi, hewan kurban ini merupakan niat pribadi dari pemilik PT NHM Hi Robert Nitiyudo Wachjo. Disebutkan, sebanyak 82 ekor sapi akan disalurkan melalui Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) di lingkar tambang Kao-Malifut.

Lanjut kais, 82 ekor sapi ini dikhususkan untuk daerah lingkar tambang, namun tidak menutup kemungkinan  kalau ada kelebihan sapi, akan di salurkan ke tempat lain diluar lingkar tambang yang menurut penilaian kami (Tim) mereka sangat membutuhkan.

“Lewat kurban ini, tentunya pemilik PT NHM menitipkan doa semoga kehadiran PT NHM di Maluku Utara (Malut), khususnya Kabupaten Halmahera Utara (Halut) bisa terus bersama masyarakat dan pemerintah dalam pembangunan daerah, khususnya peningkatan kesejahteraan masyarakat,” pinta Kais mengakhiri. (RS)


Posting Komentar
ADVERTISEMENT
Designed by Gila Temax
ADVERTISEMENT
Designed by Gila Temax
ADVERTISEMENT