BREAKING NEWS

Lakukan Perdamaian Tarkam Di Malifut, Sahril Tahir Dapat Apresiasi Dari Tokoh Agama

Halut,SiberMalut.Com - Tawuran antara kampung (Tarkam)  di Kecamatan Malifut, Kabupaten Halmahera Utara yang berakhir damai setalah anggota DPRD Provinsi Maluku Utara (Malut), Sahril Tahir sukses lakukan silaturahmi perdamaian di Desa Wangeotak beberapa waktu lalu.

Silaturahmi Akbar yang dilakukannya tersebut kini Politisi Gerindra itu mendapat pujian dari tokoh agama nasrani dan muslim di Malifut.

Hal ini seperti yang di ungkapkan oleh pendeta gereja evata Desa Wangeotak, Yesiana Ngongohan saat di temui awak media di rumahnya, bahwa dirinya sangat bersyukur atas itikad baik pak sahril sehingga tidak lagi terjadi Tarkam di malifut.

"Kami sangat berterimakasih dan sangat yakin kalau langkah ini tidak dilakukan oleh pak Dewan maka mungkin masih terjadi tawuran," ungkap Pendeta itu, Sabtu (30/07/2022)

Terpisah, di rumah Imam Desa Peleri, juga memberikan banyak apresiasi kepada Wakil ketua 2 DPRD Malut Itu atas langkah mediasi perdamaian tarkam tersebut.

"Dari kegiatan itu sangat berdampak positif karena suda tidak terjadi perkelahian, padahal sebelum ada kegiatan itu di lakukan perkelahian sering terjadi dalam 1 minggu sebanyak beberapa kali," ujarnya.

Lebih lanjut, kedua tokoh agama itu berharap seluruh warga Malifut agar menghargai keikhlasan dan jerih paya Pak Sahril Tahir untuk melakukan silaturahmi perdamaian tersebut dan menjaga kerukunan antara warga. (Rhs) 
Posting Komentar