BREAKING NEWS

Penuhi Kebutuhan Air Petani, Babinsa Koramil 1508-03/Kao Bersama Warga Bersihkan Bendungan Desa Toliwang

Halmahera utara, sibermalut.com - Kerja bakti merupakan sarana kebersamaan antara Babinsa dengan warga guna membangun suatu hubungan yang harmonis dan kompak didalam kehidupan sehari-hari. Melalui kerja bakti juga dapat mempermudah atau mempercepat suatu pekerjaan karna dikerjakan beramai-ramai.

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 1508-03/Kao Sertu Jumono bersama warga masyarakat kerja bakti pembersihan bendungan Daerah Irigasi Desa Toliwang Kecamatan Kao Barat Kabupaten Halmahera Utara, Selasa  (8/8/2023).

Sertu Jumono yang di temui dilokasi mengatakan, bendungan tersebut merupakan sumber utama pemasok air menuju ke persawahan warga. Namun saat ini banyak sampah kayu dan bambu yang menghambat jalannya air.

Melalui pembersihan bendungan tersebut, diharapkan melancarkan aliran air menuju kesawah, sehingga tanaman padi menjadi subur dan dapat menghasilkan panen yang memuaskan, ujarnya.

"Dikesempatan tersebut juga, Babinsa Koramil 1508-03/Kao menghimbau dan mengajak masyarakat menjaga kebersihan lingkungan, minimal tidak membuang sampah di sekitar bendungan maupun saluran irigasi yang dapat menggangu kelancaran aliran air".

Sementara itu, Danramil 1508-03/Kao Lettu Inf Frans Komea saat di konfirmasi awak media mengatakan, Pembersihan bendungan tersebut bertujuan untuk membantu warga binaan agar saluran irigasi menuju kesawah warga tidak tersumbat, sehingga pasokan air disawah tercukupi untuk tanaman padi, ujarnya. 

Lebih lanjut ia mengatakan, Pembersihan saluran irigasi ini merupakan salah satu upaya khusus untuk meningkatkan produksi pertanian dalam menunjang program ketahanan pangan di Kabupaten Halmahera Utara, khususnya Kecamatan Kao Barat”. ungkap Danramil. 

“Mudah-mudahan air mengaliri areal sawah dengan milik petani dengan baik, sehingga sawah petani menjadi subur dan semoga mendapatkan hasil panen yang memuaskan”, harapnya mengakhiri. (Tim)
Posting Komentar