BREAKING NEWS

Komisi II DPRD Malut Kunjungi Tambang Gosowong Beri Dukungan Untuk Keberlangsungan Operasional NHM

HALMAHERA UTARA, Sibermalut.com - Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Maluku Utara (Malut) Kunjungi Tambang Gosowong Sampaikan Dukungan untuk Keberlangsungan Operasional PT Nusa Halmahera Minerals (NHM).

Selain Komisi II DPRD Provinsi Malut, beberapa Pejabat Pemerintah lainnya juga turut hadir mengunjungi Tambang Emas Gosowong NHM tersebut di Gedung Two Rivers Gosowong, Kamis (27/02/2025)

Dalam kunjungan tersebut, terdapat Beberapa pembahasan yang diangkat di antaranya terkait pendapatan daerah, kebijakan tenaga kerja, serta informasi kondisi terkini terkait pemulihan operasional di Tambang Emas Gosowong. 

Dikesempatan itu,  Komisi II menyampaikan bahwa DPRD sangat mengerti kondisi NHM yang sedang berjuang bangkit, dan menyatakan tetap akan mendukung keberlangsungan NHM

Kehadiran para pemangku kepentingan ini disambut hangat oleh Wakil Direktur Utama NHM, Amiruddin Hasyim beserta jajaran Manajemen Site dan beberapa karyawan KSUR (Kinerja Sosial &
Urusan Regional) NHM.

Untuk di ketahui, DPRD dan Pemerintah Provinsi yang mengunjungi PTNHM yakni Ketua Komisi II sekaligus Koordinator Komisi II Agriati Yulin Mus, dan beberapa anggota DPRD Provinsi Malut dari berbagai fraksi partai, seperti Nasdem, Golkar, PDIP, PKS, Hanura, API, hingga Bintang Demokrat, sedangkan Pihak Pemerintah yakni,  Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Zainab Alting beserta Sekretaris Bapenda, Kepala Bidang dan Staf Ahli.

Dikesampatan itu, Kata Amirudin, bahwa NHM sejak dulu telah berkontribusi besar terhadap pendapatan daerah yang dapat menopang pendapatan daerah untuk kepentingan masyarakat.

Namun, Amirudin Bilang "adanya tantangan operasional saat ini beberapa kewajiban finansial sementara terpaksa tertunda," ujarnya

Selain itu, Amiruddin menyampaikan NHM telah melakukan sejumlah pertemuan dengan Badan Serikat NHM yang disaksikan oleh Dinas Ketenagakerjaan yang telah melahirkan kesepahaman atau kesepakatan NHM pada program-program efisiensi dalam rangka menurunkan biaya operasional. 

"Kendati demikian, NHM tetap berkomitmen menjalankan seluruh kewajibannya sembari berupaya memulihkan keadaan Perusahaan dengan terus mendengarkan masukan dan saran dari DPRD dan Pemda serta akan terus menjalankan operasi tambang yang berlandaskan amanat peraturan perundang-undangan," terang Amirudin

Dari pemaparan informasi terhadap kondisi terkini operasional NHM yang mengalami tantangan
cukup besar, Komisi II sangat mengerti kondisi NHM saat ini, dan menyatakan tetap akan terus mendukung keberlangsungan NHM. 

Menurut mereka, NHM merupakan salah satu aset terbaik yang dimiliki di daerah Malut yang perlu dijaga agar terus menebar kebermanfaatan bagi
masyarakat. 

Meski demikian, Komisi II berharap kewajiban-kewajiban kepada Daerah dalam rangka menggenjot PAD, dan  tetap meminta NHM sesegera mungkin melunasi kewajiban yang dimaksud. 

Untuk bisa memastikan pelunasan kewajiban perusahaan tersebut, Komisi II  akan mengundang NHM untuk hadir pada pertemuan dalam waktu sepekan ke depan. *** (Red)
Posting Komentar