Presdir PT. NHM Bantu Biayai Pengobatan Satu Warga Kao Halut
Font Terkecil
Font Terbesar
Tobelo,sibermalut.com - Kontrol terhadap pasien yang mendapatkan bantuan dari program Hi. Robert peduli di bidang kesehatan terus di lakukan oleh tim dokter.
Selaku penanggung jawab tim Hi. Robert peduli kesehatan, dr. Olivia Novianty Loei selalu melakukan kontrol terhadap pasien yang pengobatannya di biayai oleh orang nomor 1 PT NHM tersebut.
Hal ini seperti di ungkap Dokter itu bahwa, pada se-bulan lalu dirinya sedang mengontrol salah satu pasien asal Kao Halmahera Utara yang menjalani pengobatan di Jakarta.
"Sebagai penanggungjawab tim kesehatan Bapak Haji, saya diperintahkan mengunjungi pasie atas nama Justinus Paparang untuk mengontrol perkembangan pasien," ungkapnya pada redaksi media ini via telepon, Rabu (14/12/2022)
Selaku orang yang peduli terhadap kemanusiaan, Kata dr. Olivia, Presdir PT NHM itu tak lengah memberikan bantuan terhadap waga maluku utara yang membutuhkan bantuannya,
Saat saya di perintahkan, Bapak Haji selalu mengingatkan untuk selalu membantu warga yang membutuhkan uluran tangan kita, olehnya itu pasien tersebut harus di kontrol sampai sembuh," ujarnya
Diketahui pasien asal Kao Halut tersebut di diagnosa mengidap penyakit Recurent Acute Decompensated Heart Failure pada Congestive Heart Failure factor III et causa Coronary Artery Disease, Valvular Heart Disease.
lebih lanjut dokter lokal asal Halut itu memberitahukan bahwa pasien sudah menjalani operasi penggantian katup jantung mitral mekanik dan Annuloplasty ring di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta.
Selain itu, pasien mengucap rasa sukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karne telah memberikan bantuan pengobatan lewat manusia yang begitu peduli terhadap sesama, Presdir PT NHM yang tak henti-hentinya membantu warga Maluku Utara.
"Terimakasi banyak Tuhan atas petunjuk yang engkau berikan lewat tangan bapak Hi. Robert, semoga berkat melimpah pada beliau dan umur panjang menyertainya," Ucap Olivia mengulangi perkataan Justinus Paparang.(Sm)