Kasus DBD Meningkat di Kota Ternate, Pemerintah Meminta Kewaspadaan
Font Terkecil
Font Terbesar
Ternate,sibermalut.com - Pemerintah Kota Ternate setiap tanggal 17 bulan berjalan tetap menggelar upacara disiplin ASN dengan tujuan mempererat sprint de crops dilingkup Pemerintah Kota Ternate.
Upacara disiplin ASN tersebut Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Ternate Drs. H. Muhdar Din, menjadi Pembina Upacara Gerakan Disiplin ASN Tanggal 17 Bulan Berjalan yang digelar di Halaman Kantor Wali Kota Ternate. Jum’at (17/2/23).
Upacara tersebut diikuti oleh seluruh Kepala OPD serta pegawai di lingkup Pemerintah Kota Ternate.
Asisten I Drs. Muhdar Din dalam sambutannya mengatakan bahwa gerakan disiplin ASN rutin diselenggarakan dengan tujuan sebagai sarana untuk mempererat spirit de corps bagi seluruh ASN di Lingkup Pemerintah Kota Ternate.
“Gerakan disiplin ini digelar untuk mempererat spirit de corps, semangat untuk meningkatkan etos kerja yang tinggi bagi ASN di lingkup Pemerinta Kota Ternate baik peningkatan disiplin, kinerja maupun pelayanan publik yang prima kepada masyarakat,” Ungkap Drs. Muhdar.
“Kata Dia. PNS merupakan abdi Negara dan abdi masyarakat yang dituntut untuk memberikan pelayanan yang optimal dengan tetap menjunjung tinggi sikap profesionalisme, jujur, dan adil sebagai implementasi dari visi dan misi Ternate Andalan,” tambahnya.
Asisten I juga mengimbau kepada para pegawai dan masyarakat Kota Ternate untuk selalu mewaspadai kondisi cuaca, baik hujan, angin, maupun gelombang tinggi di perairan Maluku Utara.
“Kita juga patut mewaspadai potensi longsor, banjir, dan pohon tumbang akibat cuaca yang kurang baik,” imbuhnya.
Selain cuaca, beliau juga mengimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terkait kasus DBD di Lingkungan Kota Ternate yang kasusnya mengalami peningkatan sebanyak 221 kasus dibandingkan tahun sebelumnya sebanyak 150 kasus.
“Saya sampaikan kepada saudara sekalian untuk memberikan perhatian dan dukungan terhadap pencegahan dan pengendalian penyakit DBD di lingkungan Kota Ternate,” ucapnya.
Di akhir sambutannya, beliau berharap seluruh ASN di Lingkup Pemerintah Kota Ternate untuk memberikan pelayanan publik yang lebih maksimal agar kinerja Pemerintah Kota Ternate sendiri akan dipandang yang terbaik di mata masyarakat.
Upacara tersebut dirangkaikan juga dengan penyerahan penghargaan kepada 9 (Sembilan) ASN Kota Ternate yang telah mencapai masa pensiun TMT Maret 2023. Penyerahan dilakukan oleh Asisten I Drs. Muhdar Din bersama Kepala Cabang Mandiri Taspen Ternate dan Kepala BKPSDMD Kota Ternate Samin Marsaoly, S.STP.
Adapun penghargaan yang diserahkan berupa piagam, SK Pensiun, Plakat, pengembalian simpanan Korpri selama mengabdi sebagai ASN, serta cendera mata dari Bank Mandiri Taspen. (SM)