Kepala BNNK Halut Ir. Irwandy Sadik, MM: Perlu ada Kerjasama dari Pemerintah Desa dan BNN Agar Terlaksana P4GN
Font Terkecil
Font Terbesar
Halut, Sibermalut.com - Kepala BNNK Halut Ir. Irwandy Sadik, MM. membuka kegiatan Workshop tematik P4GN di lingkungan pemerintah Desa yang dilaksanakan di Hotel Bryken desa Wosia kecamatan Tobelo Tengah Halmahera Utara. (21/8/2024)
Ir. Irwandy Sadik dalam sambutannya menyampaikan perlu ada kerjasama /kolaborasi dari Pemerintah Desa dan BNN untuk melaksanakan pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba ( P4GN). Pemerintah desa harus terus menerus mensosialisasikan kepada masyarakat terkait bahaya narkoba terutama yang sedang marak saat ini yaitu lem ehabon.
Setelah pembukaan kegiatan oleh Kepala BNNK Halut, dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh ketiga narasumber. Pemateri pertama oleh Drs. Wenas Rompis selaku Staf Ahli Bupati bidang SDM, Pendidikan dan Kemasyarakatan Pemda Halut. Memaparkan tentang peran Pemerintah Daerah dalam upaya desa bersinar... bersih narkoba. Wenas Rompis menegaskan bahwa bentuk keprihatinan Pemda Halut untuk BNN dalam penanganan narkoba yaitu telah diterbitkan Peraturan Daerah no 19 tahun 2019 dan Surat Edaran Bupati nomor 338/646 tanggal 21 Juli 2023.
Pemateri kedua disampaikan oleh Aston Pasaribu, SH, MH. Dosen Universitas Halmahera tentang "Aspek hukum dalam upaya P4GN" Aston banyak menyampaikan tentang aturan-aturan menyangkut penyalahgunaan narkoba. Dan pemateri ketiga John Djumati dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa tentang " Strategi dan kebijakan pemerintah desa dan pengelolaan dana desa dalam upaya desa bersih narkoba. John Djumati mengatakan sesuai Permendes 7 tahun 2023 bahwa prioritas penggunaan dana desa wajib dianggarkan. Dana desa bisa dipakai untuk P4GN, Pencegahn dan pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
Setelah penyampaian materi dilaksanakan diskusi tanya jawab oleh peserta kepada ketiga narasumber. Peserta yang hadir terdiri dari para Kepala Desa, BPD dan staf desa yang berjumlah tiga puluh orang berasal dari beberapa desa di kecamatan Tobelo Selatan kabupaten Halmahera Utara. (Tim)